Rancang Bangun Sistem Informasi Lowongan Kerja Berbasis WEB

Authors

  • Yusran yusran Universitas Dharmas Indonesai UNHDARI
  • Lido Sabda Lesmana Universitas Dharmas Indonesia (UNDHARI)
  • Firmasyah Putra Universitas Dharmas Indonesia (UNDHARI)
  • Efri Yandani Universitas Dharmas Indonesia (UNDHARI)

DOI:

https://doi.org/10.32815/jitika.v14i2.454

Keywords:

lowongan kerja, UML, Web

Abstract

. Sistem informasi lowongan kerja berbasis web yang digunakan oleh masyarakat adalah untuk sebagai sumber informasi lowongan kerja yang menjadi kendala bagi orang yang ingin mencari pekerjaan. Jika dilihat dari peraturan pemerintah tentang perluasan kesempatan kerja maka pemerintah juga memiliki peran dalam mengatur bidang ketenagakerjaan. Sebagaimana dinyatakan dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 33 Tahun 2013, Pengangguran adalah masalah nasional dan merupakan tanggung jawab Pemerintah, Pemerintah Daerah, dan masyarakat, sehingga semua pemangku kepentingan harus terlibat secara bersama dan terintegrasi di seluruh sektor dan komunitas untuk memperluas peluang kerja baik di dalam maupun di luar hubungan kerja. Jadi untuk mendukung tujuan pemerintah mengenai ketenagakerjaan dan peran teknologi informasi, maka perlu dirancang dan dibangun media informasi untuk memberikan kemudahan bagi publik dalam memperoleh informasi pekerjaan. Salah satu media informasi berbasis internet yang dapat dimanfaatkan adalah situs web yang manfaatnya dapat diakses oleh pengguna untuk mendapatkan dan memenuhi kriteria lowongan kerja sesuai dengan kebutuhan perusahaan atau lembaga yang membutuhkan karyawan. Pengembangan sistem informasi ini menggunakan metode Waterfall, dengan bahasa pemodelan UML (Unified Modeling Language). Untuk pemrograman menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MYSQL sebagai server basis data. Sistem informasi ini berbasis web, yang memiliki media penyimpanan terpusat di server database sehingga integritas data terjamin

Downloads

Download data is not yet available.

References

Abdurahman, H., Riswaya, A. R., & Id, A. (2014). Aplikasi Pinjaman Pembayaran Secara Kredit Pada Bank Yudha BHakti. Aplikasi Pinjaman Pembayaran Secara Kredit Pada Bank Yudha BHakti, 8(2), 61–69. http://jurnal.stmik-mi.ac.id/index.php/jcb/article/view/114/138
Rochman, A., Sidik, A., & Nazahah, N. (2018). Perancangan Sistem Informasi Administrasi Pembayaran SPP Siswa Berbasis Web di SMK Al-Amanah. Jurnal Sisfotek Global, 8(1), 51–56. https://doi.org/10.1002/ijc.23959
Taqwiym, A., & Wijaya, N. (2017). Perancangan Lowongan Kerja Online Berbasis Web Pada Pt Anh. Jurnal Ilmiah Informatika, 2(1), 112–116. https://doi.org/10.35316/jimi.v2i1.461

Published

11-02-2021

How to Cite

yusran, Y., Lesmana, L. S., Putra, F., & Yandani, E. (2021). Rancang Bangun Sistem Informasi Lowongan Kerja Berbasis WEB. Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Asia, 14(2), 119–124. https://doi.org/10.32815/jitika.v14i2.454