Klasterisasi Tingkat Penjualan pada Startup Panak.id dengan Algoritma K-Means
DOI:
https://doi.org/10.32815/jitika.v17i1.888Kata Kunci:
Data Mining, K-Means, Algoritma, Algoritma K-Means, Klasterisasi, Clustering, STMIK Primakara, KDD, Knowledge Discovery in DatabasesAbstrak
Pengolahan data penjualan merupakan salah satu cara bagi perusahaan dalam menunjang pengambilan keputusan ke depannya. Salah satu cara mengolah data penjualan yaitu melakukan klasterisasi dengan teknik data mining yang hadir sebagai solusi perusahan untuk bisa mengolah data penjualan yang dimiliki dengan melakukan proses yang menghasilkan pengetahuan baru. Pengetahuan yang didapatkan dari data-data yang dimiliki biasa disebut sebagai Knowledge Discovery in Database (KDD) yang terdiri dari langkah-langkah seperti; pemilihan data, pembersihan data, pencarian pola (data mining), dan interpretasi. Pada penelitian ini, penulis akan membahas teknik dan aplikasi data mining menggunakan algoritma K-Means yang diaplikasikasikan dengan bahasa pemrograman Python. Penelitian dilakukan di perusahaan startup Panak.id dengan mengakses data penjualan produk olahan ternak pada periode Juli 2021 – Juli 2022. Hasil penelitian menunjukkan tingkat penjualan produk didominasi oleh produk-produk yang masuk ke dalam kategori kurang laris. Hal ini menunjukkan bahwa dari banyaknya jenis produk yang ditawarkan oleh Panak.id, masih banyak produk yang kurang diminati oleh masyarakat. Dari pengetahuan tersebut, pihak perusahaan dapat mengambil keputusan terkait strategi penjualan maupun inovasi pada produk-produk yang kurang laris dengan harapan dapat lebih meningkatkan penjualan. Selain itu, pihak perusahaan juga dapat menjadikan pengetahuan ini sebagai prediksi dalam hal pengontrolan stok agar produk-produk yang kurang laku dapat lebih terawasi produksinya untuk menghindari penumpukan stok di gudang.
Unduhan
Referensi
BPS. (2016, Mei 20). Jumlah Penduduk dan Laju Pertumbuhan Penduduk Menurut Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur, 2010, 2014, dan 2015. Retrieved from Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Timur: http://jatim.bps.go.id
Hasanah, H. (2016). TEKNIK-TEKNIK OBSERVASI. Jurnal at-Taqaddum, 21-46.
Hasanah, M., Defit, S., & Nurcahyo, G. W. (2021). Implementasi Algoritma K-Means untuk Klasterisasi Peserta Olimpiade . Jurnal Sistim Informasi dan Teknologi, 30-35.
Kuncorojati, C. (2021). Perusahaan Indonesia Dinilai Belum Cakap Mengolah Data. (medcom.id) Retrieved from https://www.medcom.id/teknologi/news-teknologi/aNr91RVK-perusahaan-indonesia-dinilai-belum-cakap-mengolah-data
Maulana, S. M., Susilo, H., & Riyadi. (2015). IMPLEMENTASI E-COMMERCE SEBAGAI MEDIA PENJUALAN ONLINE (STUDI KASUS PADA TOKO PASTBRIK KOTA MALANG). Jurnal Administrasi Bisnis, 1-9.
Muliono, R., & Sembiring, Z. (2019). DATA MINING CLUSTERING MENGGUNAKAN ALGORITMA. DATA MINING CLUSTERING MENGGUNAKAN ALGORITMA, 272-279.
Nurdiani, N. (2014). TEKNIK SAMPLING SNOWBALL DALAM PENELITIAN LAPANGAN . ComTech, 1110-1118.
Rahmah, S. A. (2020). KLASTERISASI POLA PENJUALAN PESTISIDA MENGGUNAKAN METODE K-MEANS CLUSTERING (STUDI KASUS DI TOKO JUANDA TANI KECAMATAN HUTABAYU RAJA). Journal of Information Technology Research.
Rohmatullah, A., Rahmalia, D., & Pradana, M. S. (2019). KLASTERISASI DATA PERTANIAN DI KABUPATEN . Jurnal Ilmiah Teknosains, 86-93.
Sari, M., & Asmendri. (2020). Penelitian Kepustakaan (Library Research) dalam Penelitian Pendidikan IPA. Jurnal Penelitian Bidang IPA dan Pendidikan IPA, 41-53.
Sari, R. W., & Hartama, D. (2018). Data Mining: Algoritma K-Means Pada Pengelompokkan Wisata Asing ke Indonesia Menurut Provinsi. Seminar Nasional Sains & Teknologi Informasi, 322-326.
Sasongko, Y. A., & E, A. D. (2020). Big Data Semakin Ngetren, SDM Kompetensi Data Science Dilirik Industri. (KOMPAS.com) Retrieved from https://edukasi.kompas.com/read/2020/12/10/093500371/big-data-semakin-ngetren-sdm-kompetensi-data-science-dilirik-industri
Utami, N. W., & Paramitha, A. I. (2021). PENERAPAN DATA MINING UNTUK MENGETAHUI POLA PEMILIHAN PROGRAM STUDI DI STMIK PRIMAKARA MENGGUNAKAN ALGORITMA K-MEANS CLUSTERING. JUTIK, 456-463.
Zein, S., Yasyifa, L., Ghozi, R., Harahap, E., Badruzzaman, F., & Darmawan, D. (2019). PENGOLAHAN DAN ANALISIS DATA KUANTITATIF . Jurnal Teknologi Pendidikan dan Pembelajaran, 839-845.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Penulis mengirimkan naskah dan pengertian bahwa jika diterima untuk proses dipublikasi, hak cipta dari artikel tersebut akan diberikan kepada jurnal ilmiah teknologi informasi asia. Jurnal ilmiah teknologi informasi asia dan Lp2m Stmik Asia Malang sebagai penerbit jurnal, komponen Hak cipta mencakup hak untuk mereproduksi dan mengirimkan artikel dalam semua bentuk dan media, termasuk cetak ulang, foto, mikrofilm, dan reproduksi serupa lainnya, serta terjemahannya.
Jurnal ilmiah teknologi infomasi asia, dan Lp2m ITB Asia Malang, beserta jajaran para redaksi berusaha keras untuk memastikan bahwa tidak ada data, opini, pernyataan yang salah atau menyesatkan ketika dipublikasikan di jurnal, dengan kondisi apapun, isi artikel dan iklan yang diterbitkan di Jurnal ilmiah teknologi infomasi asia adalah murni merupakan tanggung jawab masing-masing penulis dan pengiklan. Pengguna situs web ini akan dilisensikan dengan menggunakan materi dari situs web ini setelah Lisensi Internasional Creative Commons Attribution 4.0. Tidak ada biaya yang dibebankan. Silakan gunakan materi yang sesuai.
Anda bebas untuk:
Bagikan - salin dan sebarkan materi dalam media atau format apa pun
Adaptasi - remix, transformasikan, dan bangun berdasarkan materi untuk tujuan apa pun, bahkan secara komersial.
Pemberi lisensi tidak dapat mencabut kebebasan ini selama Anda mengikuti ketentuan lisensi