Multimedia Interaktif Sebagai Media Informasi STMIK ASIA Berbasis Flash
DOI:
https://doi.org/10.32815/jeskovsia.v2i1.313Keywords:
interactive animation, effective information, media information, interactive multimedia,STMIK ASIAAbstract
Menyikapi dari kebutuhan STMIK ASIA dalam menyampaikan informasi perkuliahan kepada mahasiswa secara efektif dan ekonomis, serta kebutuhan akan media apresiasi, disusunlah konsep perancangan untuk mengemas bagaimana sebuah multimedia interaktif dapat secara efektif dan ekonomis dalam menyampaikan informasi serta menjadikan salah satu media apresiasi bagi mahasiswa STMIK ASIA.
Proses pembuatan aplikasi ini meliputi pengumpulan data pendukung melalui observasi dan dan studi pustaka. Aplikasi dibuat menggunakan bahasa pemrograman flash (action script 2.0) dengan dukungan database MySQL, sehingga konten dan fitur didalamnya mampu diperbaharui.
Penelitian ini menghasilkan sebuah aplikasi multimedia dengan dukungan audio dan video, dilengkapi dengan sistem database sederhana yang mampu menampilkan informasi dengan lebih menarik, interaktif, dan ekonomis, serta dinamis dan mudah dalam pengolahan data konten dari informasi itu sendiri.
Melihat dari hasil tersebut, maka dihimbau agar menggunakan media visual yang menarik, serta dapat berinteraksi dengan pengguna, agar dapat meningkatkan efektifitas penggunaan multimedia sebagai media informasi.
Downloads
References
Hasan, Alwi. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: P.N. Balai Pustaka, 2005.
Hofstetter, Fred T. Multimedia Literacy Third Edition. New York: McGraw-Hill International Edition, 2001.
Kusrianto, Adi. Pengantar Desain Komunikasi Visual. Yogyakarta: Andi Offset. 2007.
Lubis H, S. Metode Riset Untuk Desain Komunikasi Visual. Yogyakarta: Andi Offset. 2007.
Pujiriyanto. Desain Grafis Komputer (Teori Grafis Komputer). Yogyakarta: Andi. 2005.
Robin, Linda. Menguasai Pembuatan animasi dengan Macromedia Flash. Jakarta: Elek Media Komputindo, 2001.
Rustan, Surianto. Mendesain Logo. Jakarta: Gramedia, 2009.
Rustan, Surianto. Hurufontypografi. Jakarta: Gramedia, 2010.
Rustan, Surianto. Layout Dasar dan Penerapannya. Jakarta: Gramedia, 2010.
Safanayong, Yonky. Desain Komunikasi Visual Terpadu. Jakarta: Arte Intermedia, 2006.
Sihombing, Danton. Tipografi Dalam Desain Grafis. Jakarta: Gramedia, 2001.
Turban., dkk. Aplikasi Multimedia Interaktif. Yogyakarta: Paradigma, 2002.
Vaughan, Tay. Multimedia : Making it Work 6th Edition. Singapore: The McGraw Hill, 2004.
Zam Zami, Ahmad. Pembuatan Lagu Indie Menggunakan Fruity Loop. Yogyakarta: Amikom, 2010
Downloads
Published
Issue
Section
License
Hak cipta pada artikel akan dialihkan ke JESKOVSIA (Jurnal Desain Komunikasi Visual Asia) jika artikel tersebut telah diterima untuk diterbitkan. Author menyatakan mengalihkan seluruh hak cipta, tanpa batasan apapun kepada JESKOVSIA. Author dengan ini menyatakan dan menjamin bahwa artikel yang telah dibuat adalah karya asli penulis yang tertera di artikel, kecuali untuk materi yang jelas diidentifikasi sumber aslinya, dengan pemberitahuan izin dari pemilik hak cipta jika diperlukan. Pengalihan hak cipta mencakup hak eksklusif untuk memperbanyak dan mendistribusikan artikel, termasuk cetak ulang, terjemahan, reproduksi fotografis, microform, form elektronik (offline, online) atau reproduksi lain yang serupa.